Ayo Kita #KawalKPU

 

Dua Tiga hari sudah berlalu sejak hari pemilihan umum, hingar-bingar masa kampanye telah berakhir, suara telah diberikan oleh masing-masing pendukung, sebagian besar rakyat Indonesia telah menunaikan hak pilihnya. Sekarang saatnya KPU melaksanakan tugasnya untuk mengemban amanah melakukan perhitungan suara, sesuatu yang nantinya akan menentukan kemana arah Indonesia akan dibawa, oleh siapa, dan dengan cara apa. Setiap capres/cawapres memiliki kelebihan dan kekurangannya, rakyat sudah memilih, saatnya menunggu hasil untuk menentukan pemenangnya.

#KawalKPU

Kotak suara yang menampung jutaan suara dari rakyat Indonesia saat ini sedang dihitung. Tentunya ini sangat rawan kecurangan, siapa yang bisa menjamin bahwa kotak suara dari TPS tempat kita mencoblos, datanya tidak berubah hingga ke KPU Pusat? Butuh kerjasama dan pengawasan dari kita supaya semua suara yang telah diberikan tidak dimanipulasi. Ayo kita #KawalKPU.

Rasanya sedih ketika membaca timeline bahwa terdapat percobaan untuk mengubah data yang dilakukan oleh segelintir oknum, saya yakin tujuannya satu yaitu untuk memenangkan salah satu calon. Bisa dibayangkan apa yang akan Indonesia dapatkan jika pemimpinnya menang dengan cara yang tidak terpuji? Bahkan dari segi pemilihan umum saja sudah memanipulasi, apakah ada jaminan nanti 5 tahun mendatang tidak ada yang dimanipulasi? Ayo kita #KawalKPU.

Masyarakat sekarang telah berbeda dengan 5 tahun lalu, masyarakat sekarang sudah melek teknologi, siapapun sudah dapat mengakses data secara mudah dan transparan. Semoga ini menjadi pertanda kepada semua pihak yang mengurusi pilpres ini supaya mengerjakan tugasnya sebaik-baiknya dan jujur. Ayo kita #KawalKPU.

Terakhir, mari kita bersabar menunggu tanggal 22 Juli 2014. Tidak perlu melakukan hal-hal yang kurang penting, apalagi menyebar sampah di social media. Itu tidak ada gunanya, karena suara telah diberikan dan sedang dihitung. Lebih baik sekarang saatnya membersihkan sampah yang telah disebarkan, namun sesungguhnya semua sampah yang telah disebarkan di Internet tidak akan pernah hilang selamanya. Semoga sampah itu tidak mengikuti masa depan Anda.

Ayo kita #KawalKPU.

Buka website Kawal Pemilu 2014 untuk memantau hasil penghitungan di tiap TPS

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *